Judul : Kumpulan Pidato Singkat Lengkap
link : Kumpulan Pidato Singkat Lengkap
Kumpulan Pidato Singkat Lengkap
Pidato Atau Sambutan Saat Menempati Rumah Baru
Assalamu’alaikum wr. Wb
Perkenankanlah kami disini atas nama keluarga Pak Rahmad, bersyukur kehadirat Allah swt. Atas limpahan rahmat, kasih sayang dan rezki , sehingga dengan adanya limpahan rezki dari allah itu ,kami sekeluarga dapat menempati rumah yang baru ini. Juga kami sekeluarga mengucapkan ribuan terimakasih kepada saudara-saudara sekalian atas kehadirannya yang memenuhi undangan kami pada hari ini .
Tiada lain dan tiada bukan maksud dan tujuan kami sekeluarga ialah hendak memohon do’a restu saudara-saudara sekalian berkenandengan kepindahan sekeluarga menempati rumah baru ini, sekaligus tetangga yang baru dalam masyarakat kampung ini.
Sudah selayaknya apabila kami sebagai orang baru di kampung ini mohon diberi petunjuk dan bimbingan serta nasehat-nasehatdari saudara-sauara sekalian sehingga kami bisa menysuaikan adat istiadat di kampung ini. Karena sebagai orang baru di kampung ini belum mengetahui seluk beluk dari peraturan di kampung ini yang mungkin bebeda sekali dengan kampung yang dulu. Disamping itu juga dengan jalan tersebut kami mengharapkan bisa menggalang persaudaraan yang akrab dan harmonis dengan para tetangga kami di kampung ini, sehingga kami dapat menyesuaikan diri dengan sikon di kampung ini.
Hadirin dan saudara sekalian yang kami hormati!
Sekedar untuk mengetahui adat kebiasaan kami adakan kenduri atau selamatan ala kadarnya, sebagai rasa syukur kami sekeluarga kehadirat Alloh swt yang memberi rezki kepada kami khususnya dan kepada semua hamba-hamba Nya pada umumnya.
Sebagai penutup, atas nama seluruh keluarga yang mempunyai hajat, bila dalam menjamu dan menyambut kehadiran saudara-saudara sekalian ada kekurangan dan kekhilafan kami mohon maaf yang sebesar-besarnya.
Demikian sepatah dua kata yang dapat kami sampaikan pada kesempatan ini, ada kurang lebihnya kami mohon maaf yang sebesar-besarnya. Terimakasih wabillaahit taufiq wal hidayah wassalamu’alaikum wr. wb.
Pidato Kepada Temannya yang Lulus Ujian
Assalamu’alaikum wr.wb
Pada siang hari ini marilah kita panjatkan syukur keadirat Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan rahmatnya yang diberikan kepada ita sekalian,sehingga kita dapat berkumpul dan saling bertemu muka di majlisan ini. Demikian pula saya sampaikan kepada saudara Khoirul Huda ucapan terima kasih yang tiada terhingga yang telah berkenan mengundang saya bersama-sama teman untuk sekedar ikut bergembira ,bersuka ria, sekaligus bersyukur atas kesuksesan yang diperolehnya.
Seperti yang telah teman-teman ketahui bersama, bahwa teman kita Khoirul Huda telah berhasil menyelesaikan studynya engan menggondol gelar sarjana lengkap. Maka sebagai rasa syukurnya teman kita Khoirul Huda mengundang para hadirin untuk ikut merasakan kegembiraan , dengan makan bersama dirumahnya walaupun dengan sederhana.
Saya pribadi dan atas nama teman-teman sekalian yang hadir dalam pertemuan ini mengucapkan selamat atas hasil dan kesuksesan yang diperolehnya oleh saudara Khoirul Huda. Semoga kesuksesan ini membawa Khoirul Huda kemasa depan yang gilang-gmilang dan cemerlang serta semangat lagi didalam berkarya dan diridloi oleh Tuhan Yang Maha Pengasih Lagi Maha Penyayang.
Teman-teman yang saya cintai dan khususnya teman Khoirul Huda yang saya hormati , kiranya tugas dimasa depan sebagai geneasi tunas bangsa masih banyak. Kesuksesan yang diperoleh pada hari ini hendaknya mampu untuk menopang sukses hari-hari berikutnya. Oleh sebab itu khusus kepada teman Khoirul Huda saya himbau , janganlah mabuk gembira atas keberhasilan yang anda peroleh sekarang ini , janganlah lupa diri yang dibuai olh cemerlangnya dunia, akan tetapi berbahagialah secara wajar atas kesuksesan ini sehingga nanti tidak perlu terlalu terkjut menghadapi ujian-ujian hidup yang tidak kalah beratnya dengan ujian-ujian di masa yang silam.
Terakhir saya ucapkan terima kasih atas undangan pertemuan malam ini , dan selamat menempuh karir baru dan semoga senantiasa diliputi keberhasilan diatas ridlo Allah.
Terimakasih akhirnya kami ucapkan selamat menerima gelar kesarjanaan .
Wassalamu’alaikum wr.wb
Pidato Acara Sambutan Ulang Tahun Teman
Assalamu’alaikum wr.wb
Patutlah kiranyapada saat ini , kita semua menghaturkan rasa syukur kehadirat Allah swt . atas limpahan ahmat , idayah ,dan inayah kepada kita sekalian ,sehingga kita semua apat berkumpul di ruma saudari Puput Wulandari yang sangat indah ini dalamrangka untuk memperingati ai ulang tahunya yang ke 24 semoga acara pada malam ari ini dapat berjalan lancar dan tiada halangan suatu apapun.
Kami disini atas nama teman-teman yang hadir disini mngucapan selamat kepada sadari Puput ,semoga kebahagiaan yang anda rasakan pada saat ini akan terus berlanjut, bahagia, sehat wal-afiat ,memperoleh kemudahan dalam menempuh cita-cita hidup dimasa mendatang yang penuh dengan tantangan ini .
Semoga Tuhan senantiasa mlimpahkan rahmat dan bimingannya sehingga dalam a yang muda sekarang ini anda senantiasa diliputi suasana sukses jauh dari kegagalan dan kefrustasian.
Kami beserta teman-teman yang hadir disini berharap , mudah-mudahan kesuksesan yang anda tempuh nanti akan membuat pesahabatan kita menjadi intim dan tidak menjadi lupa daratan .
Saudara Puput yang berbahagia! Perkenankanlah kami mengucapkan terimakasih kepada anda atas undangan yang telah anda sampaikan kepada kami. Dalam kesempatan yang baik ini , marilah kita berdo’a untuk keselamatan saudari Puput , semoga Tuhan selalu memberikan umur yang panjang penuh dengan kebaikan dan selalu mendapat petunjuk dari Tuhan Yang Maha Esa.
Akhirnya kami ucapkan selamat ulangtahun , semoga panjang umur , banyak rezeki dan jauh dari penderitaan dan kegagalan.
Demikianlah sambutan yang dapat kami sampaikan pada kesempatan ini , semoga ada guna dan manfaatnya.
Terimakasih , Wassalamu’alaikum wr.wb
Pidato Pada Acara Kenaikan Jabatan
Assalamu’alaikum wr.wb
Alhamdulillah berkat romat,hidayah dan inayah dari Allah swt kita semua dapat berkumpul dimajlisan ini dalam keadaan sehat wal-afiat guna menghadirindangan teman kami yang bernama Handoyo.
Bapak kepala jawatan dan rekan-rekan semua yang kami hormati !
Betapa sulitnya bagi saya untuk menyusun kalimat-kalimat indah yang akan mengungkapkan perasaan saya saat ini. Ialah berenaan dengan kenaikan pangkat saudara Handoyo berikut surat keputusannya.
Kami disini atas nama saudara Handoyo akan menyampaikan sepatah dua kata dalam upacara ini.
Sangatlah diluar perkiraan apabila ditinjau dari pngabdian saudara Handoyo kepada jawatan , yang menurut penilaiannya belumlah seimbang dengan limpahan kenaikan pangkat ini. Tapi bagaimanapun ini telah menjadi kenyataan.
Dengan sepenuh kami sadari bahwa hal itu mungkin terjadi tiada lain bekat tuntutan bapak yang tiada jemu dan penuh dengan kesabaran atas diri teman kami itu. Maka sudahlah sewajarnya apabila pada kesempatan ini kami atas nama saudara Handoyo menyampaikan beribu-ribu terimakasih yang tiada terhingga .
Tiada lupa saya panjatkan do’a restu kehadirat illahi semoga kita sekalian dilimpahi taufik dan hidayah ,terutama kepada bapak pimpinan , semoga tetap berkenan memberian bimbingan kepada anak buahnya. Dan semoga amal baik bapak itu dibalas oleh Tuhan Yang Maha Esa.
Akir kata, kami sampaikan Wassalamu’alaikum wr. wb.
Pidato Acara Pelepasan Haji
Assalamualaikum Wr. Wb
Pada kesempatan yang bebahagia ini,patutlah kiranya kita semua memanjatkan rasa syukur khadirat Allah swt,dimana pada kesempatan ini kita semua dapat berkumpul di majlis ini dalam rangkamenyaksikan kebrangkatan rekan-rekan kita ketanah suci Mekah Al-Mukaromah, yakni melakukan ibadah haji sebagai kelengkapan dan pentup dari rukun islam yang kelima.
Sebagaimana sudah kita maklumi bersama , bahwa sebagai umat Islam kita mempunyai lima sendi , lima pokok sebagai orang Islam yang sering disebut dengan rukun islam,yaitu:
membaca dua kalimat syahadat
mengerjakan sholat lima waktu alam sehari semalam
mngeraka puasa romadhon
mengeluarkan zakat
menunaikan ibadah haji ke Mekah bila ia mampu
Saudara-saudara sekalian yang kami hormati !
Kami yakin bahwa saudara-saudara dalam melakukan ibadah haji ini tidak karena supaya di puji orang lain atau untuk mencari harta kekayaan di Mekah sana ,tapi saudara-saudara melakukan ibadah haji adalah didorong oleh iman dan rasa takwa yang sudah terhunjam dalam lubuk hati kita , dan juga karena terdorong oleh rasa syukurnya kehadirat Allah swt. Atas limpahan rezeki yang diberikan kepadanya.
Besar harapan kami , semoga saudara-saudara dalam menunaikan ibadah haji ini selamat sampai ditujuan. Hendaknya pula saudara dengan sepenuh keyakinan menunaikan ibadah haji tersebut dalam arti menyerahkan bulat-bulat yang disertai dengan tawakkal kepada Allah swt.
Demikianlah sepatah dua kata yang dapat kami sampaikan pada kempatan ini. Akirnya kami sampaikan selamat menunaian ibadah haji dengan semprna semoga menjai haji yang mabrur , dan semoga keluarga yang ditinggalkan senantiasa mendapat perlindungan dari Allah swt. Amin .
An dengan ucapan bissmillahirrohmanirrohim , kami melepas jama’ah haji pada hari ............jam........... semoga tuhan selalu menyertai kita .
Wassalamu’alaikum wr.wb
Pidato Menyambut Tamu Dalam Acara Pernikahan
Assalamu’alaikum wr.wb
Bapak-bapak,ibu-ibu,saudara-saudara serta para hadirin yang kami hormati !
Dengan mengucapkan rasa syukur alhamdulillah kehadirat allah, pada hari ini kami sekeluarga telah dapat melangsungkan upacara tradisional sederhana atas berkenaan berlangsungnya perkawinan anak kami Farida dengan Budi setiawan.
Sungguh kami sekeluarga merasa sangat bahagia atas kehadiran bapak-bapak,ibu-ibu, serta saudara-saudara sekalian yangtelah berkenan meluangkan waktu untuk ikut memeriahkan pesta perkawinan anak kami tersebut. Semoga amal baik para bapak,ibu dan saudara –saudara sekalian dapat diterima oleh Allah sebagai amal baik disis-Nya
Juga kami tak lupa menyampaikan rasa terimakasih atas do’a restu yang telah disampaikan demi kebahagian anak kami berdua. Semoga suasana yang baik ini menjadi pertanda bagi kebahagiaan hidup mempelai brua di masa mendatang.
Akhir kata kami menyampaikan banyak terimakasih atas sumbangasih yang telah diberikan kepada kami sekeluarga baik yang berupa material maupun spiritual sehingga upacara ini berlangsung secara baik dan lancar, meriah dan tiada halangan apapun . amin .
Demikianlah sepatah dua kata yang dapat kami sampaikan pada kesempatan ini, ada kurang lebihnya kami mohon maaf yang sebesar-besarnya.
Wassalamualaikum wr.wb
Pidato Menyambut Kelahiran Bayi
Assalamu’alaikum wr wb
Bapak-apak,saudara-saudara yang kami hormati !
Terlebih daulu kita panjatkan puja dan puji syukur kehadirat allah swt,atas limpahan rahmat dan karunia yang tiada putus-putusnya yang dilimpahkan kepada kita semua.
Sebagai rasa syukur kami, mak hari ini kami atas nama shohibul hajjah berkenan mengundang sedikit selamatan atau kenduri sebagai adat orang kampung sini , mudah-mudahan awal kebahgiaan yang abadi dimasa mendatang.
Kemudian tak lupa kami menyampaikan rasa terimakasih yang tiada terhingga banyaknya atas kehadiran saudara-saudara yang telah sudi meluangkan waktu yang berharga untuk memberi do’a restu kepada putra kami yang lahir pada tanggal 26 bulan november dan tahun 2017.
Berkat do’a restu dari saudara-saudara sekalian , ibu dan anaknya lahir dalam keadaan selamat sehat wal afiat.
Hadirin yang kami hormati!
Pada kesempatan ini kami mohon disaksikan ole para hadirin, bahwa anak yang baru lahir kami beri nama :SATRIO PAMBUDI
Mudah-mudahan anak tersebut kelak menjadi harapan bangsa dan agama, taat kepada perintah-perintah Allah serta taat kepada kedua orang tuanya. Amin .
Akhirnya, kami sekeluarga dalam menyambut para hadirin ini terdapat kekurangan baik dalam penyambutan maupun dalam hidangan, kami minta maaf yang sebesar-besarnya.
Demikianlah sepatah dua kata yang dapat kami sampaikan pada kesempatan ini,semoga ada manfaatnya. Akhirul kalam .
Wassalamu’alaikum wr.wb
Pidato Hari Kartini 21 April
Assalamualaikum Wr. Wb.
Ibu-ibu yang kami hormati serta adik-adik remaja putri yang kami cintai!
Pertama-tama marilah kita bersama-sama memanjatkan puja dan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, atas rahmat Nya kita semua dapat berkumpl bersama-sama di hari ini guna memperingati hari kelahiran Raden Ajeng Kartini. Tidak lain kami selaku panitia penyelenggara mengucapkan terimakasih banyak telah sudi meluangkan waktu untuk hadir memenuhi undangan kami.
Kita semua telah memakluminya, bahwa pada setiap 21 April kita mengadakan peringatan untuk mengenang jasa-jasa beliau IbuKartini, tiada lain karena beliau adalah perintis bagi pergerakan, yang menuntut persamaan hak dan kewajiban dengan golongan pria bagi kaumnya.
Hadirin dan Hadirat yang kami cintai!
Ibu kartini adalah keturunan kaum ningrat yang semenjak masa kanak-kanak berada dalam lingkungan teguh memegang adat istiadat kebangsawanan dan berada di bawah pengawasan ayahnya yang berkedudukan sebagai Bupati Jepara. Maka derita itu kemudian memprotes dan menyatu dalam jiwa bahwa yang menimbulkan gairah untuk melepaskan segala ikatan yang mengekang, yaitu adat istiadat yang usang yang bertentangan dengan panggilan zaman.
Apabila kita memperingati hari Ibu Kartini justru karena kita hendak membangkitkan dalam diri kita kegairahan beliau yang mengharuskan kita kaum wanita indonesia untuk melihat kan diri secara total dalam usaha mengiprakan keahlian kita masing-masing.
Sungguh tiadalah sekali-kali bahwa kita sebagai kaum wanita menentang kodrat dari Tuhan Yang Maha Kuasa, yaitu dengan mengabaikan tugas dan kewajibannya sebagai wanita ditengah tengah lingkungan keluarga. Terutama dalam peranan sebagai pembinaan generasi penerus kehidupan keluarga pada umumnya. Karena itu akan jelas melanggar apa yang sudah jelas dikodratkan dan ditetapkan Tuhan yang Maha Kuasa.
Ibu-ibu dan adik-adik remaja putri yang kami cintai!
Kita dalam memperingati Hari Kartini sekarang ini, yang penting adalah kita menggali api semangat Kartini itu, dimana kita kaum wanita Indonesia dituntut dalam keikut sertaan secara maksimal untuk mensukseskan pembangunan, sesuai dengan kemampuan dan kesanggupan kita masing-masing.
Kendatipun kaum wanita berperan ikut serta dalam pembangunan namun sekali-kali bukan berarti mengurangi peran kaum wanita dalam pembinaan keluarga sejahera serta pembinaan generasi muda. Dalam hal ini kaum wanita akan menempatkan fungsinya sebagai abdi masyarakat, serta sebagai ibu rumah tangga; dalam rangka pembinaan manusia-Indonesia seutuhnya dan keluarga sejahtera.
Demikian sekedar sambutan yang dapat kami sampaikan dalam memperingati hari lahirnya Ibu Kartini. Semoga peringatan ini memberikan manfaat yang sebesar-besarnya kepada kita semua.
Akhirul kalam, Wassalamualaikum wr. Wb
Pidato Sambutan Acara Walimatul Hamil
Assalamu’alaikum wr. Wb
Alamdulillah wasyukurillah , kita semua dapat berkumpul di rumah bapak munir tiada lain ialah untuk memohonkan do’a kepada allah semoga putri sulungnya yang bernama Siti’Aisyah selamat dalam mengandung sampai melahirkan bayinya yang pertama kalinya ini.
Kami disini sebagai wakil shoibul hajjah, mengucapkan riban terima kasih kpada para bapak dan para undangan yang sudi meluangkan waktunya untuk hadir di sini , semoga tuan membalas amal kita.
Tak lupa sebagai shohibul hajjah , kami mintakan maaf kepada para bapak dan para undangan , dimana bapak shohibul hajjah dalam menjamu dan melayani kurang berkenan di ati para bapak dan undangan , kami wakil dari shohibul hajjah minta maaf yang sebanyak- banyaknya .
Selanjutnya mai kita bero’a daam hati kita masing-masing semoga putri ulungnya pak munir yang telah mengandung semoga diberi perlindungan oleh allah ampai waktu melahirkannya. Dan sesudah lahir dan mnjadi anak remaja ,menjadilah anak yang elalu taat dan patuh kepada printah-printah allah , berbakti kepada kedua orangtuanya ,juga berguna bai nusa dan bangsa. Amin yarobbal ‘alamin.
Begitulah sepatah dua kata yang dapat kami sampaikan dalam acara walimatul hamil ini ,bila ada tutur kata dan tindak tanduk kami yang kurang berkenandiati para bapak sekalian , kami mita maaf yang sebanyak- banyaknya. Akirnya wabillaghit taufiq walhidaya.
Wassalamualaikum wr. Wb
Demikianlah Artikel Kumpulan Pidato Singkat Lengkap dari kami untuk bapak/ibu guru dan juga pengunjung blog edukasi ini
Sekianlah artikel dengan judul Kumpulan Pidato Singkat Lengkap, semoga bisa bermanfaat dan menambah wawasan untuk pengunjung sekalian, seperti orang bijak mengatakan "membaca adalah jendela dunia" maka dari itu simpan dan ingat alamat blog ini dan datanglah kembali untuk mencari materi yang lain dan bacalah agar kita bisa menambah wawaan dan memajukan anak didik kita.., sampai jumpa di artikel lainya...
Anda sekarang membaca artikel Kumpulan Pidato Singkat Lengkap dengan alamat link https://materi-doc.blogspot.com/2016/02/kumpulan-pidato-singkat-lengkap.html
0 Response to "Kumpulan Pidato Singkat Lengkap"
Posting Komentar